pranoto mongso

Rabu, 23 Juni 2010

Jangan takut mencoba

Profil Usahawan
Wagiran

Mantan Pengguna yang jadi Jutawan Lele
Wagiran, petani ikan di Desa Toyan, Kel. Triharjo, Kec. Wates, Kab. Kulon Progo, Yogyakarta merupakan tokoh sentral POKDATAN TRUNOJOYO khususnya dan Yogyakarta umumnya, hingga sangat sering ketika menyebut perikanan Kulonprogo yang disuguhkan adalah POKDATAN TRUNOJOYO. Perkenalan Wagiran dengan dunia perikanan bermula ketika beliau menjalani masa rehabilitasi di sebuah yayasan di wilayah Jawa Barat. Waktu itu Wagiran diperlihatkan dengan adanya empang yang ada di sekitar yayasan. Hal ini kemudian dianalisa dan Wagiran mulai berfikir bahwa sebenarnya dengan ikan itu bisa hidup dan bahkan sejahtera. Tekad bulat beliau yang tumbuh dari sebuah keyakinan yang mendalam tentang budidaya ikan inilah yang mengantarkan beliau menjadi seorang petani ikan yang tangguh khususnya lele.
Wagiran tidak bisa dilepaskan dengan POKDATAN TRUNOJOYO di dusun Toyan, Kel. Triharjo, Kec. Wates, Kab. Kulon Progo yang sekarang dipercaya menjadi ketua kelompok. Kiprah beliau dalam membentuk dan mengembangkan kegiatan budidaya ikan di daerah ini tidak diragukan lagi.
Petani Ikan, Tertulis pekerjaan di KTP-nya. Ini hal yang jarang dimiliki orang dan tidak lazim. Tapi itulah keyakinan "Mbah Wagiran" yang begitu yakin dengan perikanan.

Bawal dan Nila 'Nguripi'

Tidak ada komentar:

Posting Komentar